Lucky Charms Moon

Sabtu, 14 Juni 2014

Masalah Kehidupan Manusia


       
Sebuah pakupun akan menghadapi masalah pada tubuhnya bila tidak tepat menempatkan diri. Bila ia terletak di tanah basah, suatu saat ia akan berkarat, tidak berguna, terinjak, bahkan mungkin suatu saat akan terkubur bersama karat yang menyelimutinya. Tapi bila kita bisa menempatkannya di tempat yang tepat, kita tancapkan pada sebuah dinding, walaupun ia berkarat, tapi ia berguna bagi manusia. Sebagai penyangga, tempat gantungan, atau sebagai penyatu berbagai benda.

         Begitu pula kehidupan manusia. Bila tidak tepat menempatkan diri kita, tidak sadar siapa diri kita, tidak tahu untuk apa kita di dunia, kita hanyalah seonggok jasad hidup yang terlunta-lunta.

        Bila kita tidak memanfaatkan potensi yang ada, selalu memandang negatif setiap peristiwa, membiarkan diri berlumur dosa, bahkan tidak tahu dengan Sang Pencipta, kita adalah makhluk hidup yang tak berguna. Kemudian hidup ini pun terasa berat untuk kita lalui.

Masalah dan cobaan adalah bunga kehidupan orang-orang beriman. Kembalilah kepada Tuhan bila kita menghadapinya agar kita tenang. Lihat, apakah kita sudah tepat menempatkan diri. Jangan menjadi paku yang terletak di tanah basah. Tapi jadilah paku yang dapat menyangga kehidupan manusia. Walaupun kecil, tanpa paku itu sebuah bangunan besar tidak akan perna berdiri.

Selasa, 27 Mei 2014

Perjuangan Kita Belum Berakhir, Kawan...


Teringat saat pertama kali kapal kami berlayar pelan menuju semudera perjuangan. Perjalanan yang terasa singkat tetapi penuh makna. Hati yang tak sepenuhnya ada, dipaksa mengarungi badai besar di lautan biru. Berat, sugesti positif menjadi penggerak kedua kapal kami. Kami berjuang mempertahankan layar, di tengah belaian keras angina di lautan biru untuk bisa menapakkan kaki di daratan merah. Kami tahu, laut yang tenang tidak akan menghasilkan nahkoda yang hebat. Satu per satu dari kami menuruni jangkar, menuruni bahtera perjuangan.
Kini kami menapaki fase baru di daratan merah. Perjuangan ini berat, melebihi apa apa yang pernah terbesit di fikiran ini. Tepi dengan-Nya kami berjuang. Asma-Nya tak henti-hentinya kami lafalkan di hati untuk mengiringi jihad suci ini dan sebagai embun penyejuk ketika teriknya matahari di daratan merah siap menyulut api perpecahan dan menghidupkan suasana keemosialisasian. Keyakinan kepada Sang Pencipta dualism dunia membuat kami bersatu dan berani melewati terjalnya jalan untuk menggapai puncak kesuksesan di ujung sana.
Sebuah kepercayaan yang tertanam dalam diri kami bahwa kami tahu, kami bisa mengejawantahkan apa yang kami inginkan dan bisa menaklukkan perjuangan ini hingga titik puncak. Ketika kami jatuh, ketika peluh ini tercucur jatuh menyentuh tanah, kalimat ini kian membahana di relung hati seraya menyuarakan semangat persatuan, kekokohan, ketegaran dan semangat perjuangan untuk menuju kemenangan kami, para PEJUANG MERAH…

(inilah janji kita, janji para pejuang merah yang akan perang menuju kemenangan…,)

Minggu, 11 Mei 2014

Tahukah kamu??

Tahukah kamu, perbuatan apa yang mudah untuk diucapkan tetapi sangat berat untuk dilakukan?? Perbuatan itu sudah sangat terkenal alias tidak asing terdengar di antara kita…, tahu gak??

Jadi, perbuatan itu adalah IKHLAS… 6 huruf itu memang suatu yang sangat mudah untuk diucapkan tapi.. sangat sulit untuk dilakukan.
Eh kawan, berbuat dengan keikhlasan itu ada manfaatnya juga lhoo.. hehe

Menurut ajaran islam, manfaatnya tuu:
1.   Ikhlas adalah sebab terbesar dosa-dosa kita diampuni
2. Dengan ikhlas, Allah akan menjaga kita di setiap waktu
3. Dengan ikhlas, segala urusan yang diniatkan akan dipermudah oleh Allah
4. Ikhlas mempengaruhibesar kecilnya pahala yang diterima
5. Dengan ikhlas, amalan yang awalnya mubah dapat berubah menjadi pahala
6. Ikhlas juga merupakan kunci dari kesuksesan

Naah.., jadi mulai sekarang kalau berbuat, harus dengan ikhlas yaa, semoga Allah mempermudah segala urusan, aamiin ;)


piaraanku